Topik Terkini

Festival Dolanan Tradisional Ngawi 2023

NGAWi,Suaraskpknews.com – Dalam rangka memperingati Hari Jadi Ngawi KE -665 sekaligus memperingati Hari Ulang Tahun Kemerdekaan RI KE- 78,Pemerintah Kabupaten Ngawi mengadakan berbagai lomba bertajuk Festival Dolanan Tradisional yang menyajikan Dolanan Keren Jaman dulu yang diikuti oleh 16 Karang Taruna se- Kabupaten Ngawi bertempat di Lapangan Timur Alun-alun Ngawi Minggu (20/8/2023)dimulai pukul 07.30 WIB -selesai.

Festival Dolanan Tradisional 2023 ini diselenggarakan oleh Ikatan Keluarga Alumni Universita Islam Indonesia (IKAUII) dan Komite Olahraga Masyarakat Indonesia (KORMI) Kabupaten Ngawi dalam rangka memperingati Hari Ulang Tahun Republik Indonesia ke-78 dan Hari Jadi Kabupaten Ngawi yang ke-665.

Cabang olahraga tradisional yang akan diperlombakan pada Festival Dolanan
Tradisional 2023 adalah sebagai berikut :
1. Balap Terompah Panjang ( Bakiak )
2. Balap Egrang.
3. Gobak Sodor
Rangkaian penyelenggaraan kegiatan sebagai wujud nyata Dinas Pariwisata,
Pemuda dan Olahraga Kabupaten Ngawi dalam upaya mengarahkan kegiatan ini
untuk mencapai peningkatan dan pemberdayaan olahraga tradisional, serta
peningkatan Kesehatan mental, jasmani dan rohani sebagai modal dasar dalam
mencapai produktifitas kerja tinggi.
Dengan terlaksananya kegiatan ini, kami berharap agar seluruh peserta dapat
memberikan penampilan terbaiknya. Semoga lomba ini dapat menambah semangat
berolahraga, rasa sportivitas yang tinggi dan berjiwa besar dalam berkompetisi, serta dapat menumbuhkan dan memberikan semangat kepada masyarakat serta mendorong generasi muda untuk ikut berperan aktif dalam mengembangkan keberadaan Olahraga Tradisional yang dimiliki daerahnya.
Pada kesempatan ini pula menyampaikan penghargaan yang setinggi-tingginya kepada seluruh peserta,wasit/juri, dan khususnya kepada panitia yang
selalu berupaya untuk berbenah diri dalam menghadapi tantangan pada masa yang akan datang ,sesuai Juknis Festival Dolanan Tradisional 2023.

Demikian juknis Festival Dolanan Tradisional 2023 ungkap ketua panitia pelaksana Festival Dolanan Tradisional dan saya ucapakan Selamat berlomba, junjung sportifitas, semoga olahraga tradisional Jawa Timur dapat menjadi tali silahturahmi dan menambah rasa persaudaraan antar sesama serta dapat terlaksana dengan sukses dan lancar sesuai dengan harapan kita bersama masyarakat Kabupaten Ngawi.

Sementara dalam sambutanya Bupati Ngawi Ony Anwar mengucapkan terima kasih atas kerja samanya semua pihak sehingga acara ini dapat berlangsung dengan lancar sehingga disamping bisa meningkatkan kesehatan masyarakat baik fisik jasmani maupun rohani serta bisa terjalin sinergi antara Pemerintah Kabupaten dengan masyarakat dengan harapan kedepanya olahraga bisa sebagai live steel (gaya hidup) pada akhirnya tercipta hidup yang berkwalitas apalagi masyarakat semakin meningkat kesejahteraanya.sampai berita ini diturunkan acara berjalan dengan aman ,lancar semoga sesuai harapan dari masyarakat Kabupaten Ngawi.

(Team suaraskpk.com)

Related Articles

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Back to top button