Topik Terkini

Polres Ngawi Memberikan Bansos Dalam Rangka HUT Satpam ke 42

NGAWI- skpknews com

Dalam rangka memperingati Hari Ulang Tahun Satpam ke 42 tahun 2022, Polres Ngawi jajaran Polda Jatim memberikan bantuan berupa paket sembako kepada warga yang kurang mampu, Selasa (17/1/2023)

Kapolres Ngawi AKBP Dwiasi Wiyatputera, S.H., S.I.K., M.H., melalui Wakapolres Kompol Haryanto, S.H., S.I.K., M.M., yang didampingi Kasat Binmas AKP Suyitno, S.H mengatakan bahwa kegiatan ini diadakan dalam rangka memperingati Hari Ulang Tahun Satpam ke 42 tahun 2022.

Bansos dari Polres Ngawi ini dalam rangka memperingati Hari Ulang Tahun Satpam ke 42 dan disalurkan kepada yang warga membutuhkan,” tutur Wakapolres Ngawi Kompol Hariyanto, S.H., S.I.K., M.H., ketika dikonfirmasi.

Puluhan bantuan sosial berupa paket sembako tersebut diberangkatkan dari halaman Polres Ngawi pada pukul 09.00 WIB menuju sasaran yang telah ditentukan.

Pemberian bansos selain kepada warga yang kurang mampu, disalurkan juga kepada Panti Jombo Werdya di Jl Raden Saleh Ngawi dan warga disabilitas serta ODGJ (Orang Dengan Gangguan Jiwa) yang berada di Dusun Nguwin Desa Mangunharjo Kecamatan/Kabupaten Ngawi

Turut hadir dalam kegiatan tersebut adalah anggota Binmas dan para pengurus Satpam yang ada di wilayah Ngawi

Sekedar informasi paket sembako yang diberikan senilai Rp. 250.000 adalah beras, minyak goreng, mie, kecap dan gula.

Bambang Edy s sh

Related Articles

Back to top button